Sabtu, 04 Februari 2012

Supriyadi nama asli, Supriyadi Pro Author blog SERBAPRO (http://supriyadipro.blogspot.com/). Saya bekerja sebagai wiraswasta, pendiri sekaligus pemilik improve computer yang berdiri sejak tahun 2007 sampai sekarang, yang beralamat di Manyaran, Wonogiri, Jawa Tengah, kode Pos 57662. improve computer bergerak dibidang desain grafis baik online maupun offline.

Selain itu saya juga pecinta seni budaya. Penabuh gamelan Jawa adalah hoby sekaligus pekerjaan sampingan saya sebagai pengrawit (pengiring wayang, karawitan dan campursari) sejak tahun 1997.

Saya jebolan sebuah sekolah menengah di Wonogiri SMA NEGERI Wuryantoro angkatan 1995. Lulus dengan begitu saja tanpa banyak tahu apa itu komputer dan apa itu internet.

Blogging adalah hobi dan pekerjaan terbaik karena saya. Karena dengan ngeblog saya dapat berbagi kepada siapa saja, menuangkan segala rasa, berkarya berupa cerita, tutorial, pengalaman, tips/trik dan tentang apa saja yang saya tahu. Blogging bagi saya adalah sebagai wacana dan berkomunikasi dengan para Blogger maupun seluruh pembaca pada umumnya secara luas dan tanpa batas. Blogging adalah berkarya tanpa terbelenggu batasan tertentu, apa yang saya fikirkan itulah yang saya tuangkan.

Saya membuat blog ini benar-benar dari nol derajat. Ada tiga guru setia yang selalu membimbing saya, yaitu: pertama buku, kedua hasil curian dari kelayapan di internet, dan ketiga hasil dari pengalaman utak-atik sendiri. Tanpa ketiga guru ini saya tidak bisa berbuat banyak. Saya ngeblog untuk berbagi 2 arah, artinya: ketika saya sanggup menjawab sebuah pertanyaan berarti saya sedang berbagi dan anda sedang belajar. Dan sebaliknya ketika saya sudah menyerah, maka posisinya akan berbalik menjadi saya yang belajar dan anda yang berbagi.


SERBAPRO adalah salah satu blog personal saya, yang berdiri sejak Juni 2011 untuk menuangkan berbagai pengetahuan, terutama dalam bidang tutorial Komputer. Blog ini saya rawat sendiri mulai dari nol hingga sekarang, saya minta ma'af jika ada hal-hal yang tidak dapat saya penuhi untuk menyempurnakannya.Blog lain yang saya punya berbicara tentang Budaya Jawa dan Musik Dangdut Asli.

Jika anda ingin lebih dekat mengenal saya, silahkan:
Add saya di:
Facebook atau home page improve computer
Google+ atau home page improve computer
***